Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Terima Kunjungan Direksi Bank Sumut Tawarkan KPD Senilai Rp 5 Miliar
SEPUTAR BONA PASOGIT SAMOSIRSelasa 11 2025, 08:43 WIB
Last Updated
2025-03-11T02:27:21Z
Bupati dan Wakil Bupati Simalungun menyambut baik kunjungan Direksi PT Bank Sumut, Babay Parid Wazdi.
SIMALUNGUN - Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih bersama Wakil Bupati, Benny Gusman Sinaga menerima kunjungan Direksi PT. Bank Sumut, Babay Parid Wazdi, Senin (10/3/2025) di Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya.
Pertemuan ini menjadi momen silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Simalungun dengan pihak Bank Sumut, sekaligus membahas sejumlah program pembangunan yang telah dicanangkan Pemerintah Kabupaten Simalungun dan peluang kerjasama dengan perbankan.
Bupati Simalungun menyampaikan, sangat senang atas kunjungan Direksi Bank Sumut ke kantor Bupati Simalungun, apalagi dalam kunjungan ini Direksi Bank Sumut hadir lengkap.
"Kami sangat senang atas kunjungan hari ini, apalagi Direksi PT. Bank Sumut hadir lengkap," singkat Bupati.
Pada kunjungan kali ini, Pemerintah Kabupaten Simalungun berkesempatan untuk berdiskusi perihal program pembangunan dan peluang pembiayaan ditengah adanya Instruksi Presiden yang mengatur soal kewajiban efisiensi anggaran belanja daerah.
Direktur Utama PT. Bank Sumut, Babay Parid Wazdi menjelaskan, kunjungan Direksi PT. Bank Sumut sebagai salah satu bentuk peran Bank Pembangunan Daerah (BPD) memberi saran strategi percepatan pertumbuhan ekonomi dan pembangunan di daerah.
"Salah satu opsi yang kami tawarkan adalah Kredit Pemerintah Daerah (KPD) dengan total nilai mencapai Rp. 5 triliun untuk kurun waktu dua tahun ke depan. Dana segar ini dapat menjadi solusi percepatan implementasi visi misi kepala daerah," jelas Babay Parid.
Dalam kesempatan tersebut, juga dilakukan penandatanganan pembukaan rekening kepala daerah sebagai nasabah prioritas bank.
Usai melakukan pertemuan, selanjutnya Bupati, Wakil Bupati, dan Sekretaris Daerah Simalungun, Esron Sinaga bersama Direksi Bank Sumut, melakukan kunjungan ke Kantor Cabang Raya.
Di Kantor Cabang Bank Sumut Raya, Direksi PT. Bank Sumut berdialog dengan karyawan bank dan melakukan pemantauan terhadap infrastruktur dan layanan yang diberikan kepada nasabah. (HRS)
NARKOBA DAN OBAT TERLARANG ADALAH RACUN MEMATIKAN.
MARI BERSAMA KITA SELAMATKAN GENERASI BANGSA INI DARI BAHAYA PENYALAHGUNAAN NARKOBA DAN OBAT-OBATAN TERLARANG LAINNYA.