Seputar Bona Pasogit Samosir

Kawasan Danau Toba, Samosir


Bantu Tekan Subscribe 🙏

PERISTIWA

Kawasan Pusuk Buhit Menjadi Hitam Dan Gundul Karena Terbakar

SEPUTAR BONA PASOGIT SAMOSIR
Senin 18 2016, 20:39 WIB
Last Updated 2018-08-21T11:27:38Z


Samosir, Bona Pasogit

Beberapa pekan terakhir yang diduga disengaja oleh masyarakat, mengakibatkan sekitar ratusan hektar hutan atau lahan dikawasan Gunung Pusuk Buhit menjadi hitam dan gundul karena terbakar.

Hal itu dibenarkan Plt. Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Samosir Mahler Tamba saat dikonfirmasi wartawan, Senin (18/07/2016). Mahler mengatakan, hingga saat ini sudah sekitar ratusan hektar hutan atau lahan yang terbakar di Samosir hangus dilalap api.

"Sampai saat ini, sudah sekitar ratusan hektar hutan atau lahan dikawasan Gunung Pusuk Buhit yang terbakar. Kita menduga bahwa hal dilakukan secara sengaja oleh masyarakat," ucapnya.

Oleh karena itu tambah Mahler, untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan, telah dibentuk Satuan Tugas (Satgas) dan SK nya sudah ditandatangani oleh Bupati.

Lebih lanjut disampaikan, satgas yang sudah dibentuk akan bekerjasama dengan TNI, Polri, BPBD, serta instansi lainnya, yang diharapkan mampu mencegah terjadinya kebakaran dan dapat menangkap para pelaku pembakaran.

Terpisah, Kapolres Samosir AKBP Donald P. Simanjuntak, S.Ik mengatakan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan.

Donald menambahkan, semua itu untuk mendukung serta mensukseskan program pemerintah pusat melalui Badan Otorita Danau Toba (BODT) di tujuh (7) Kabupaten kawasan Danau Toba Provinsi Sumatera Utara. (Helbos)


Posted By Helbos Sitanggang

TRENDING TOPIKMore