Seputar Bona Pasogit Samosir

Kawasan Danau Toba, Samosir

Bantu Tekan Subscribe 🙏

PARIWISATA

Samosir Band Festival Tahun Ini, Hadiahnya Lebih Besar Dari Tahun Lalu

SEPUTAR BONA PASOGIT SAMOSIR
Kamis 11 2017, 09:01 WIB
Last Updated 2020-12-05T09:43:41Z
Samosir, Bona Pasogit

Untuk mengisi waktu luang anda yang berlibur atau berkunjung ke Kabupaten Samosir, Pemerintah Kabupaten Samosir melalui Dinas Pariwisata kembali menggelar event-event menarik ditahun ini. Dan di bulan Mei ini, akan digelar Samosir Band Festival berlokasi di Pantai Pasir Putih Parbaba, Kecamatan Pangururan.

Samosir Band Festival yang akan digelar pada tanggal 12-13 Mei ini, merupakan event ketiga dari 10 event rangkaian Horas Samosir Fiesta (HSF) 2017 dengan hadiah yang diperebutkan, akan lebih besar dari tahun lalu, yakni untuk juara I akan mendapatkan hadiah sebesar Rp. 20 juta.

Pada tahun lalu, Samosir Band Festival sendiri digelar di Pantai Indah Situngkir (PIS) diikuti sebanyak 31 group band dari berbagai Kabupaten/kota  di Provinsi Sumatera Utara dengan hadiah yang diberikan, untuk juara I sebesar Rp. 15 juta.

Berdasarkan keputusan dewan juri pada ajang Samosir Band Festival tahun lalu, Lamhot Sihombing, Lundu Sidabutar dan Ebat Malau, group band asal kota Medan Equaliz Band tampil sebagai juara I dengan membawa pulang hadiah uang tunai sebesar Rp. 15 juta.

Di posisi kedua dengan hadiah uang tunai sebesar Rp. 7 juta ditambah trophy, diraih oleh Nauli Band asal kota Medan. Dan juara tiga dengan hadiah uang tunai Rp. 4 juta ditambah trophy, jatuh kepada grup band asal Kabupaten Humbang Hasundutan Martabe Band. (Hreys)

Narkoba Dan Obat-obat Terlarang Adalah Racun Yang Mematikan.
Mari Bersama Selamatkan Generasi Bangsa Ini Dari Bahaya Narkoba Dan Obat-obat Terlarang Lainnya.

"SALAM PERDAMAIAN"

Jumlah hadiah untuk juara I yang akan diperebutkan pada ajang Samosir Band Festival 2017. | sumber facebook @Harmoko Sinaga

TRENDING TOPIKMore